Idhul Adha 1442 H, Bupati & Wakil Bupati Nias Utara Serahkan Hewan Qurban di 6 Masjid

Cyber Media Gemantararaya.com

Nias Utara – Dalam menyambut hari raya Idul Adha 1442 H tahun 2021 bagi kaum muslim, Bupati Nias Utara Amizaro Waruwu, S.Pd dan Wakil Bupati Nias Utara Yusman Zega menyerahkan Hewan Qurban Idul Adha 1442 H sebanyak 6 ekor sapi ke Badan Kemakmuran Masjid (BKM) yang diserahkan di halaman Masjid Besar Pasar Lahewa, Senin (19/7)

Penyerahan Hewan Qurban sebagai bentuk kebersamaan dan kepedulian Pemerintah Kabupaten Nias Utara terhadap saudara-saudari kita kaum muslim pada perayaan Hari Raya Idul Adha tahun 2021.

Adapun 6 masjid yang menerima Hewan Qurban tahun ini adalah Masjid Jami Ladara kecamatan Tuhemberua, Masjid Baiturrahman Kecamatan Sawo, Masjid Taqwa Turezouliho Kecamatan Lahewa Timur, Masjid Besar Pasar Lahewa Kecamatan Lahewa, Masjid Taqwa Muhammadiyah Pasar Lahewa Kecamatan Lahewa dan Masjid Al-Khairat Afulu Kecamatan Afulu.

Sumber : Kominfo Nias Utara
Edit : Redaksi

By Seru